Halaman

Jumat, 15 April 2011

Manusia dan Tanggung Jawab


Tanggung jawab merupakan salah satu sifat yang wajib dimiliki oleh setiap manusia agar mendapatkan sesuatu yang dinamakan hak dan juga tanpa tanggung jawab segala sesuatu urusan manusia menjadi kacaw, lantas apa tanggung jawab itu, berikut kutipan mengenai tanggung jawab dari kamus bahasa Indoneisa



"Tanggung jawab adalah keadaan wajib menanggung segala sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya"

Tanggung jawab merupakan kesadaran manusia akan tingkahlaku dan perbuatan yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajibannya. Sebagai contoh dalam kehidupan sehari-hari kewajiban manusia adalah belajar, Bila ia telah belajar maka ia telah memenuhi kewajibannya sebagai mahasiswa dan telah bertanggung jawab atas kewajibannya dan bagaimana kegiatan dan hasil belajarnya itulah kadar pertanggung jawabannya.

Seseorang mau bertanggung jawab biasanya karena ada rasa kesadaran atas semua perbuatan dan akibanya bagi orang lain. Tanggung jawab juga sudah menjadi bagian yang melekat pada kehidupan manusia, karena setiap manusia memiliki tanggung jawab sendiri. Apabila tidak mau bertanggung jawab akan ada pihak lain yang akan memaksakan tanggung jawab itu.

Tidak hanya bertanggung jawab pada diri sendiri tapi setiap manusia juga bertanggung jawab pada keluarga, masyarakat, negri dan tuhan. dan pada hakikatnya semua perbuatan akan dimintakan pertanggung jawabnya.


Referensi:
  • http://elearning.gunadarma.ac.id/docmodul/ilmu_budaya_dasar/bab9-manusia_dan_tanggung_jawab.pdf
  • http://id.shvoong.com/books/1773765-tanggung-jawab/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar